Sabtu, 26 November 2022

 Kesebangunan pada Segitiga


Kesebangunan merupakan salah satu konsep yang penting dalam matematika khususnya geometri. Kita dapat mengukur tinggi tiang bendera tanpa menurunkan tiang bendera. Kita dapat membuat model suatu benda dengan bentuk yang sangat mirip. Kita dapat mengetahui bentuk keseluruhan wilayah Indonesia melalui peta. Semua itu dapat dilakukan karena adanya konsep kesebangunan.

Dua buah atau lebih bangun datar dikatakan sebangun jika sisi-sisi yang bersesuaian memiliki perbandingan yang sama. Khususnya dalam segitiga, definisi di atas akan dipenuhi jika segitiga memiliki sudut-sudut yang besarnya sama. Dengan kata lain, dua segitiga atau lebih dikatakan sebangun jika memiliki sudut-sudut yang besarnya sama. Konsep ini dapat digunakan untuk mencari panjang sisi-sisi pada segitiga jika diketahui panjang sisi-sisi yang lain.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Senang belajar online - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -